5 Tips Memotivasi Karyawan
Membuat karyawan selalu bekerja dengan motivasi yang tinggi bukanlah perkara mudah. Banyak cara dilakukan perusahaan untuk memotivasi karyawan agar bekerja dengan produktifitas yang tinggi.
Ada perusahaan yang menggelontorkan budget yang banyak untuk iming-iming bonus kinerja, atau sekedar mengundang motivator nasional untuk bercuap-cuap dalam sekejap, membuat karyawan menitikkan air mata bahkan berteriak lantang penuh optimism, dengan biaya yang tidak kecil. Namun hasilnya sekejap semangat sekejap itu pula hilang tak berbekas.
Tips Memotivasi Karyawan
Berikut ini 5 tips yang dapat Anda lakukan untuk memotivasi karyawan agar bekerja dengan semangat yang tinggi.
1. Bertindaklah sebagai role model atau contoh bagi karyawan.
Karyawan lebih mudah mengadopsi perilaku yang ditampilkan oleh atasannya. Apabila kita menginginkan karyawan disiplin dengan hadir tepat waktu dan tidak mangkir saat kerja, maka sebagai pemimpin kita harus memberikan contoh sesuai perilaku yang kita inginkan diterapkan kepada karyawan,
2. Jelaskan visi, misi, nilai-nilai, dan target-target di departemen Anda kepada karyawan. Hal ini bertujuan untuk membingkai seluruh tugas yang dilakukan oleh karyawan adalah tugas yang bermakna dalam mencapai tujuan perusahaan. Selain membuat aktivitas menjadi fokus dan terarah, karyawan juga akan merasa berkontribusi kepada perusahaan.
3. Delegasikan pekerjaan yang menantang dan bermakna kepada karyawan. Berikan tantangan sekaligus peluang untuk mengembangkan kemampuan dan karirnya untuk menyelesaikan tantangan tersebut. Secara umum, moderate challenge membuat orang terpacu untuk mengatasi tantangan tersebut.
4. Diskusikan dengan setiap karyawan Anda terkait rencana pengembangan diri masing-masing karyawan. Sediakan waktu untuk melakukan coaching, mentoring dan konseling membantu meningkatkan skill-nya serta menghadapi masalah-masalah yang menghambat peningkatan kompetensi dan karirnya.
5. Monitor perkembangan kemajuan karyawan menuju perubahan perilaku yang diinginkan. Beri penghargaan atau pengakuan, apabila memungkinkan di depan karyawan lain. Yakinkan karyawan tersebut merasakan adanya perubahan positif dalam dirinya dan jaga terus agar selalu termotivasi dalam bekerja.
Memotivasi karyawan untuk selalu memiliki keinginan untuk belajar, tumbuh, berani mencoba tantangan baru dan mau bekerja sama dalam tim akan menimbulkan kepuasan tersendiri bagi atasan. Selain berdampak positif bagi kinerja perusahaan, peningkatan kapasitas merupakan kado terindah untuk karyawan tersebut, melebihi penghargaan yang bersifat materi.
3.5
5
Sangat menginspirasi …. menarik sekali!
artikel yang menarik, memotivasi karyawan itu emang pentung, karena beberapa pekerjaan pasti membuat mereka jenuh, terlebih ada masalah diluar lingkungan pekerjaan mereka.Mungkin hal diatas bs dilakukan atasan untuk menyuntikan semangat ke karyawannya.
Blog Belajar membuat website
pindexain.com