Motivasi Kerja

6 NIlai-Nilai Kerja yang Mempengaruhi Kepuasan Kerja

Kepuasan dalam bekerja akan dirasakan seseorang jika ada kecocokan antara nilai-nilai dan motivasi diri dengan tugasnya. Oleh karenanya, memahami nilai-nilai kerja yang dianut oleh karyawan dalam bekerja penting bagi pekerja maupun manajemen untuk menentukan pekerjaan yang cocok untuk dirinya. Selain itu, dapat pula membantu seseorang bekerja secara efektif sesuai dengan tugasnya.

Berikut 6 nilai-nilai kerja yang dimiliki seseorang dalam bekerja:

  1. Independensi

Seseorang dengan value kerja independensi ditandai dengan keyakinannya yang kuat untuk mengambil keputusan secara mandiri. Dalam bekerja tidak memerlukan pengawasan yang ketat dari atasan serta memiliki kreatifitas dan menemukan caranya sendiri dalam memecahkan masalah.

  1. Kondisi Kerja

Banyak pekerja yang menganggap penting kondisi kerja yang baik, mendapatkan gaji yang cukup dan benefit-benefit lain yang normative. Pekerjaan yang diinginkan juga yang tidak terlalu beresiko baik dari sisi tugas maupun dampaknya terhadap gaji yang dibawa pulang ke rumah.

  1. Recognition (Pengakuan)

Seseorang dengan nilai kerja ini akan menganggap penting peluang-peluang untuk mendapatkan promosi ke jabatan yang lebih tinggi atau jabatan-jabatan yang memiliki nilai prestisi yang tinggi. Mereka juga menjadi sangat termotivasi untuk dapat mengarahkan/mempengaruhi orang lain.

  1. Reationship (Hubungan)

Seseorang dengan tipe ini akan menganggap penting hubungan yang harmonis dengan atasan, bawahan atau rekan kerjanya. Suasana kerja menjadi hal yang penting dalam menjaga kinerjanya. Bekerja dengan orang yang berbeda-beda budaya menjadi motivasi yang penting. Dalam bekerja, menjadi orang yang ringan tangan dan peduli dengan orang lain.

  1. Achievement

Seseorang yang menekankan achievement menganggap pencapaian prestasi di tempat kerja menjadi hal yang penting. Mereka akan menggunakan kekuatan-kekuatan dan kelebihan-kelebihannya untuk mencapai prestasi di tempat kerja. Mereka sangat tertantang untuk belajar dan mengasah skil-skill baru dalam rangka mencapai prestasi.

  1. Support (Dukungan)

Pekerja dengan tipe ini menganggap dukungan dari atasan menjadi hal utama dalam mempengaruhi kepuasan kerjanya. Kemudahan dalam mendapatkan training, dan fasilitas serta peralatan kerja yang cukup membuatnya betah bekerja di suatu perusahaan.

Dari 6 nilai-nilai kerja yang sering dijumpai dimiliki oleh para pekerja. Pemahaman terhadap nilai-nilai kerja ini akan mempengaruhi dalam hal pemberian tugas yang sesuai dan ujung-ujungnya berdampak pada kinerja pegawai dan perusahaan.

2 komentar pada “6 NIlai-Nilai Kerja yang Mempengaruhi Kepuasan Kerja

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *